Sunday, February 10, 2019

2 Hari Lagi PUBG Lite Akan Hadir di Indonesia

PUBG Lite. | Sumber : memuplay.coim

Mungkin bagi semua pecinta game sudah tidak asing lagi dengan game PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) namun versi ini berbeda yaitu PUBG Lite yang menjadi game adopsi versi originalnya akan segera hadir di beberapa negara Asia Tenggara, salah satunya Indonesia.

Untuk memboyong game versi ringannya itu, PUBG Corp. menjalin kerja sama dengan Garena. Mereka akan menghadirkan PUBG Lite ke Malaysia, Singapura, Filipina, Thailand dan Indonesia. Sehingga nantinya game tersebut dapat diunduh melalui platform milik Garena atausitus PUBG Lite.

"Kami sangat bersemangat untuk bekerja sama dengan PUBG Corp. dan untuk membawa pengalaman PUBG ke lebih banyak gamer di Asia Tenggara. PUBG Lite, yang merupakan game free-to-play, didesain secara khusus untuk gamer di Asia Tenggara dan komitmen kami untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan gamer di regional ini," ujar Jason Ng, VP Strategic Partnerships Garena dalam keterangan resminya.

Kabar baik ini tentu sangat ditunggu-tunggu oleh para gamer yang hanya memiliki PC dengan spesifikasi rendah.

Minimal, spesifikasi perangkat harus memiliki sistem operasi Windows 7/8/10 64-bit, CPU 2.4GHz Core i3/ Core i5, RAM 4GB/8GB, HDD 4GB, dan GPU Intel HD Graphics 4000 / NVIDIA GeForce GTX 660 / AMD Radeon HD 7870

Pada platform milik Garena, PUBG Lite mulai bisa diunduh pada 13 Februari mendatang, sementara Beta Test resminya akan dimulai pada 14 Februari.

Sumber : Akurat.co
Share:

0 comments:

Post a Comment