Sunday, February 24, 2019

Tertarik Berpetualang Safari di Afrika Selatan?

Sumber : Google

Kawasan Afrika Selatan memang lekat dan dikenal dengan wisata safari alam liarnya yang sudah mendunia. Saat melakukan safari, traveler yang berjiwa petualang akan menjelajah padang savana hingga hutan yang dihuni berbagai satwa.

Berpetualang sambil menikmati alam liar Afrika menjadi list para traveler, sebab mereka bisa melihat secara langsung beragam satwa dari yang jinak hingga buas. Pengalaman ke negara yang satu ini juga pastinya akan sangat berkesan.

Jika Kamu ingin menjadi salah satu orang yang tertarik berpetualang di negeri yang pernah dipimpin oleh Nelson Mandela ini, berikut estimasi biaya yang diperlukan yang AkuratTravel peroleh dari Asisten Exhibitor Go Touch Down Travel, Suci, dalam pameran Astindo Travel Fair 2019 di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, (24/2).

Safari di Afrika Selatan. | Sumber :  AKURAT.CO/Abdul Haris

"Kalau mau nikmati safari di Afrika itu biaya normalnya Rp36.990.000, promo di Astindo Travel Fair ini jadi Rp24.990.000 itu akan menjelajah dua tempat yaitu Cape Town dan safari beberapa taman nasional seperti Taman Nasional Kruger, Moremi Game Reserve. Ini selama 8 hari 7 malam," jelasnya.

Harga di atas yang disebutkan tadi hanya merupakan paket wisata di sana, tidak termasuk penerbangan.

"Harga tersebut belum termasuk penerbangan. Kalau penerbangan ke sana ke Cape Town sekitar Rp9,5 juta sampai Rp10 juta pp (pergi-pulang) dengan Singapore Airlines. Harga yang paket tadi sudah termasuk akomodasi, penginapan, makan 3 kali sehari, paket data internet, tips guide dan supir dari bandara. Harga paketnya berlaku sampai tahun 2020," tambahnya.

Dalam liburan dengan paket tersebut, kamu bisa benar-benar merasakan sensasi luar biasa dari Afrika Selatan.

"Jadi kita benar-benar dekat dengan alam, satwa, melihat kehidupan mereka. Berbaur dengan penduduk, suku-suku di sana, pokoknya petualangan alam yang masih terjaga lalu ditambah mengelilingi ibu kota Cape Town yang moderen," tutupnya.

Sumber : Akurat.co
Share:

0 comments:

Post a Comment